BINJAi – Dewan Pimpinan Cabang Partai Hanura Kota Binjai menggelar syukuran hari jadi partai yang ke-17 tahun di sekretariat, Jalan Berastagi, Kelurahan Rambungdalam, Binjai Selatan, Minggu (24/12/2023).
Ketua Panitia, Dhanu Nugraha dalam laporannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader Partai Hanura dan para calon legislatif yang telah memberikan sumbangsih tenaga, pikiran dan materinya sehingga acara dapat berjalan lancar.
“Terima kasih kepada seluruh kader yang telah berpartisipasi hingga acara berjalan lancar,” kata dia.
Syukuran HUT Partai Hanura ke-17 tahun ini juga diisi dengan mendengar tausyiah yang dibawakan oleh Ustad Iwan. Menurut Dhanu, acara ini dapat berjalan sukses karena tak terlepas dari peran seluruh kader DPC Partai Hanura Kota Binjai.
Dia menyebut, pihaknya juga memberikan santunan kepada puluhan anak yatim piatu dan kaum duafa dalam syukuran HUT Partai Hanura ke-17 tahun tersebut.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader yang telah berperan dan turut serta menyukseskan syukuran HUT Partai Hanura ke-17 tahun ini. Tanpa peran seluruh kader, acara ini tidak dapat berjalan sukses,” sambung Ketua DPC Partai Hanura Kota Binjai, Zainal Abiddin Nasution.
Keterlibatan dan peran serta seluruh kader ini, kata Zainal, menunjukkan solidnya DPC Partai Hanura Kota Binjai.
“Selain menyantuni anak yatim piatu dan memberikan sembako kepada kaum duafa, DPC Partai Hanura Kota Binjai dalam kesempatan ini juga mengirim doa untuk Almarhum Kodrat Shah selaku Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura yang telah berpulang ke Rahmatullah,” ujar Zainal yang akrab dengan insan jurnalis dan disapa Ki Ageng ini.
Pada syukuran HUT Partai Hanura ke-17 tahun ini, juga dilakukan pemotongan tumpeng dan disaksikan rombongan dari DPD Partai Hanura Provinsi Sumatera Utara. Syaiful Amir selaku Bendahara DPD Partai Hanura Provinsi Sumut dalam arahannya dan bimbingannya mengajak seluruh kader untuk memenangkan pemilu dalam konstelasi politik tahun 2024 ini.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada kader DPC Partai Hanura Kota Binjai yang telah menggelar syukur HUT ke-17 dan berjalan sukses serta lancar. “Kita harus solid seluruh kader Partai Hanura, demi memenangkan pileg 2024 ini,” pungkasnya. (*)