BINJAI – Lampu lalulintas atau traffic light yang terpasang di sekitar bundaran tugu Kota Binjai, Sumatera Utara, menyita perhatian pengendara yang melintas.
Pasalnya traffic light yang berada dibatas Kecamatan Binjai Utara dengan Binjai Timur sejak sebulan belakangan tidak berjalan dengan baik.
Artinya traffic light tersebut tidak berfungsi dengan efektif ketika di atas jam 22.00 atau 10 malam. Kondisi ini membuat pengendara harus ekstra hati-hati dalam berkendara dan melintas pada seputaran tugu.
Menariknya salah satu traffic light pada ruas Jalan Soekarno-Hatta menuju Taman Makam Pahlawan atau mau masuk ke Binjai Utara, lampu warna hijau pada traffic light tidak menyala. Sedangkan lampu merah dan kuning, terpantau masih hidup.
Alhasil, suara klekson dari motor maupun mobil pun mengeluarkan suara yang cukup bising. Sebab, pengendara motor di depan tidak berjalan lantaran lampu warna hijaunya padam.
Namun kini, masyarakat Kota Binjai sudah mengerti bahwa lampu warna hijau pada traffic light tersebut padam yang mengartikan sudah dapat berjalan.
“Kalau malam di atas jam 10, lampu lalulintas sudah gak hidup. Cuma lampu kuningnya saja yang hidup,” ujar Septi warga sekitar, Selasa (22/10/2024).
Kondisi traffic light yang tidak dapat berfungsi maksimal tidak hanya terjadi di bundaran tugu saja. Hal serupa juga terjadi di perempatan Jalan Soekarno-Hatta Km 19.
Di sana, traffic light sudah padam total. Alhasil, petugas melakukan penutupan dengan pembatas jalan di tengahnya, yang mengartikan pengendara tidak dapat langsung belok ke Jalan Wahidin bagi yang melintas dari arah Medan.
Begitu juga sebaliknya, bagi pengendara yang datang dari Jalan Wahidin, tidak dapat langsung menuju ke arah Binjai.
Terakhir kondisi traffic light yang sudah padam total dan petugas memilih menutup badan jalan pada perempatan Jalan Sudirman dekat BCA.
Menanggapi kondisi traffic light di bundaran tugu, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Binjai, Chairin Simanjuntak menjawab sedang perawatan.
“Sedang maintenance (perawatan), lagi diperbaiki, semoga cepat selesai,” singkat Chairin. (*)